UKM Multimedia STIKUBANK SEMARANG mengadakan kunjungan ke FSMR ISI Yogyakarta pada hari Senin, tanggal 27 November 2017. Kunjungan tersebut disambut oleh Muhammad Fajar Apriyanto, M.Sn. Pembantu Dekan III, Kepala Bagian Tata Usaha, BEM Fakultas, dan HMJ Televisi dan Fotografi.
Sebanyak 40 mahasiswa dan 1 dosen dengan dipandu HMJ Televisi dan Film dan HMJ Fotografi saling berbagi ilmu dan pengetahuan di bidang fotografi dan videografi.
Diharapkan dari kunjungan ini akan terjalin silaturahmi yang baik dan menambah minat serta pengalaman peserta UKM Multimedia di Stikubank.
-